Kartini Media
Anggota Komisi IX DPR RI Ranny Fahd A Rafiq pada acara sosialisasi MBG. Foto: Istimewa

Pemerintah Ajak Warga Berperan Aktif Menjadi Petugas Dapur MBG

Depok, Jawa Barat – Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dan Badan Gizi Nasional (BGN) terus memperluas implementasi program Makan Bergizi Gratis (MBG). Program ini diharapkan dapat mendukung visi Indonesia Emas 2045 dengan menciptakan generasi yang sehat. Pemerintah juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif khususnya dalam menjalankan program Makan Bergizi Gratis.

Komisi IX DPR RI selaku mitra kerja akan terus mendukung program Makan Bergizi Gratis ini agar bisa berjalan dengan optimal. Salah satu faktor penting dalam menjalankan program ini yakni terkait dapur bergizi atau biasa disebut Satuan Pelaksana Pemenuhan Gizi (SPPG).

Dengan dukungan masyarakat dan pemerintah daerah, program Makan Bergizi Gratis diharapkan semakin berkembang dan menjadi solusi jangka panjang bagi peningkatan gizi anak-anak Indonesia.

Pemerintah dan BGN juga seluruh anggota Komisi IX berharap peran aktif masyarakat dalam hal mengawasi proses pembentukan dapur, proses masak, sampai pendistribusian sehingga program MBG ini dapat berjalan dengan sukses,” terang Ranny Fahd A Rafiq.

Program Makan Bergizi Gratis juga berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi lokal. Badan Gizi Nasional bekerja sama dengan petani, peternak, dan nelayan setempat untuk memasok bahan baku makanan bagi Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi. Setiap harinya, ribuan porsi makanan disiapkan di dapur yang dikelola oleh tenaga kerja dari masyarakat sekitar.

Dapur Makan Bergizi Gratis akan dikelola langsung oleh Badan Gizi Nasional. Tak hanya mengelola terkait asupan gizi makanan, Badan Gizi Nasional juga bertugas mengawasi dapur Makan Bergizi Gratis agar berjalan dengan optimal.

Kualitas pangan dan gizi merupakan kunci utama dalam menciptakan sumber daya manusia yang unggul. Program Makan Bergizi Gratis juga sejalan dengan visi Indonesia 2045 yang menargetkan terciptanya generasi emas atau generasi yang mampu membawa Indonesia menjadi negara maju.

Setiap Dapur Makan Bergizi Gratis dikelola oleh seorang Kepala Satuan Pelaksana Pemenuhan Gizi yang ditunjuk langsung oleh Badan Gizi Nasional. Kepala Satuan Pelaksana Pemenuhan Gizi bekerja sama dengan seorang ahli gizi dan akuntan untuk memastikan pengawasan terhadap kualitas gizi dan kelancaran distribusi makanan. Termasuk 45 - 50 petugas memasak makanan.(*)

Artikel Terkait