Kartini Media
Rachel Gupta. Foto: Instagram

Rachel Gupta Pemenang Miss Grand International 2024 dari India, Ini Profilnya

Rachel Gupta mencatatkan sejarah sebagai perempuan India pertama berhasil meraih gelar Miss Grand International 2024. 

Pengumuman kemenangan ini disampaikan pada malam final Miss Grand International diadakan pada Minggu (27/10/2024) di Bangkok, Thailand.

Melansir Marca, Rachel Gupta berhasil unggul atas 69 peserta dari berbagai negara. Perempuan berusia 20 tahun itu berhasil mencetak sejarah baru sebagai perempuan asal India pertama meraih gelar Miss Grand International.

Kabar kemenangannya langsung dibagikan pihak Miss Grand International.

“Selamat untuk Miss Grand International yang baru, Rachel Gupta (@_rachelgupta), pemenang MGI pertama kalinya dari India,” tulisnya.

Rachel Gupta melanjutkan prestasi sebelumnya diraih Luciana Fuster dari Peru, Miss Grand International 2023.

Di samping Rachel Gupta, empat finalis lain berada di posisi lima besar adalah CJ Opiaza dari Filipina (runner-up 1), Thae Su Nyein dari Myanmar (runner-up 2), Talita Hartimann dari Brasil (runner-up 3), dan Safietou Kabengele (runner-up 4).

Perwakilan Indonesia, Nova Liana, harus puas berhenti di babak 10 besar.

Saat final, jawaban Rachel Gupta mengesankan para juri. Dia mendapat pertanyaan mengenai masalah paling mendesak di dunia saat ini dan perlu diselesaikan beserta solusi diusulkannya.

Selain sebagai Miss Grand International 2024, Rachel akan bertugas sebagai duta global mempromosikan perdamaian dan stabilitas dunia.

Profil Rachel Gupta

Rachel Gupta tercatat sebagai model asal India dan aktif berpartisipasi dalam berbagai kontes kecantikan. Ia lahir pada 24 Januari 2004 di Jalandhar, Punjab, India. 

Sebelumnya, Rachel berhasil meraih kemenangan sejumlah kontes kecantikan seperti Miss Grand India 2024 hingga Miss Super Talent of the World 2022.

Langkah Rachel menuju panggung internasional dimulai sejak kemenangannya di ajang Miss Grand India di Jaipur, awal tahun ini. 

Diwartakan India Present Rachel Gupta tidak hanya dikenal sebagai model profesional tetapi juga pengusaha. Rachel mahir dalam berbahasa Inggris dan dikenal sebagai sosok perempuan cerdas.

Rachel Gupta memiliki latar belakang mentereng di negara asalnya, ayahnya yaitu Rajesh Aggarwal dikenal sebagai pengusaha dan menyukai seni. Sementara, ibunya dikenal sebagai ibu rumah tangga dan menyukai minat dalam tari klasik India.

Rachel memiliki adik perempuan bernama Nirjhar Gupta, dan sejak kecil Rachel berada di lingkungan saling mendukung. Keluarganya sering memberikan kesempatan untuknya mengembangkan bakat sejak usia dini.

Di sekolah, Rachel Gupta meraih prestasi akademis yang bagus hingga tampil di atas panggung. Dia belajar di perguruan tinggi bergengsi mempelajari filsafat.(*)

Artikel Terkait