Kartini Media
Ilustrasi Isra Miraj. Foto: Istimewa

Memperingati Isra Miraj, Ini Sejarah dan Maknanya

Isra Miraj merupakan salah satu peristiwa penting dalam sejarah Islam yaitu memperingati perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW. Begini sejarah, makna dan cara memperingati Isra Miraj.

Di tahun ini peringatan Isra Miraj bertepatan pada Senin, 27 Januari 2025 atau 27 Rajab 1446 Hijriah. Untuk memperingati perayaan Isra Miraj ada beberapa cara yang mungkin bisa Anda tiru.

Peristiwa ini tidak hanya bermakna religius, tetapi juga memberikan pelajaran mendalam bagi umat Muslim di seluruh dunia. Merangkum berbagai sumber, berikut ini ulasan lengkap mengenai Isra Miraj. 

Sejarah Isra Miraj

Isra Miraj adalah perjalanan malam luar biasa yang dilakukan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Mekah ke Masjidil Aqsa di Yerusalem (Isra), lalu dilanjutkan ke Sidratul Muntaha di langit ketujuh (Miraj).

Peristiwa ini terjadi dalam satu malam dan menjadi momen penting dimana Nabi menerima perintah salat lima waktu langsung dari Allah SWT.

Perjalanan ini merupakan mukjizat yang memperlihatkan kebesaran Allah. Dalam Isra, Nabi Muhammad SAW menaiki Buraq, kendaraan yang sangat cepat.

Di Masjidil Aqsa, beliau memimpin salat bersama para nabi. Selanjutnya, dalam Miraj, Nabi naik ke langit melalui berbagai tingkatan untuk bertemu dengan Allah SWT.

Makna dan Hikmah Isra Miraj

Isra Miraj memiliki banyak makna dan hikmah bagi umat Islam, diantaranya:

1. Keimanan kepada Mukjizat 

Peristiwa ini mengajarkan bahwa mukjizat adalah hal yang mungkin terjadi atas izin Allah SWT. Isra Miraj menjadi bukti kekuasaan Allah SWT.

2. Pentingnya Salat Lima Waktu 

Salah satu hasil utama dari Isra Miraj adalah perintah wajib salat lima waktu. Ini menunjukkan bahwa salat adalah ibadah utama yang harus dijaga oleh setiap Muslim.

3. Ujian Keimanan 

Ketika Nabi Muhammad SAW menceritakan Isra Miraj kepada kaum Quraisy, banyak yang tidak percaya. Namun, peristiwa ini menguji keimanan para pengikut Nabi, terutama Abu Bakar As-Siddiq yang dengan tegas mempercayai kisah tersebut.

4. Pentingnya Persatuan 

Salat berjamaah yang dipimpin Nabi Muhammad SAW di Masjidil Aqsa bersama para nabi lain menunjukkan pentingnya persatuan umat beragama.

Cara Memperingati Isra Miraj

Isra Miraj diperingati dengan berbagai kegiatan keagamaan di seluruh dunia. Berikut adalah beberapa cara untuk memperingati Isra Miraj 2025:

1. Pengajian dan Ceramah

Banyak masjid dan komunitas Muslim mengadakan pengajian atau ceramah yang membahas makna dan hikmah Isra Miraj. Kegiatan ini biasanya melibatkan ulama atau ustaz.

2. Salat Malam dan Doa Bersama 

Isra Miraj sering diperingati dengan mengadakan salat malam berjemaah dan doa bersama, memohon keberkahan dan petunjuk kepada Allah SWT.

3. Mendalami Al-Qur'an dan Hadis 

Isra Miraj tercatat dalam Al-Qur'an, khususnya dalam Surat Al-Isra dan berbagai hadis. Memperdalam pemahaman tentang ayat dan hadis terkait menjadi cara untuk mengambil pelajaran dari peristiwa ini.

4. Memberikan Sedekah

Selain kegiatan ibadah, banyak umat Muslim yang memilih memperingati Isra Miraj dengan berbagi kepada sesama, seperti memberikan sedekah kepada yang membutuhkan.

5. Mengajarkan Anak-anak tentang Isra Miraj 

Peristiwa ini juga menjadi momen penting untuk mengajarkan nilai-nilai agama kepada anak-anak, seperti pentingnya salat dan keimanan kepada Allah SWT.(*)

Artikel Terkait