Kartini Media
Ilustrasi perempuan berhijab. Foto: Freepik

Merasa Tidak Percaya Diri Pertama Kali Berhijab, Ini Solusinya!

Percaya atau tidak, penampilan menjadi kesan pertama saat bertemu dengan orang baru. Oleh karena itu, penting menjaga penampilan, termasuk bagi perempuan berhijab.

Mengenakan hijab menjadi kewajiban bagi muslimah. Mungkin, ada banyak perempuan muslim yang ingin memakai hijab tapi ragu karena kurang percaya diri.

Rasa percaya diri diperlukan dalam menjalani kehidupan. Sebab, kurangnya rasa percaya diri memiliki dampak negatif pada kesehatan hingga gaya hidup.

Dikutip dari Verywell Mind, percaya diri adalah perasaan percaya pada kemampuan, kualitas, dan penilaian diri sendiri.

Meski begitu, rasa percaya diri tidak bisa tumbuh dengan sendirinya. Karenanya, tak heran seseorang kesulitan memiliki rasa percaya dan menjadi hambatan dalam bergaul.

Lalu, bagaimana membangun rasa percaya diri saat baru mengenakan hijab? Dihimpun dari berbagai sumber, berikut tips meningkatkan kepercayaan diri saat baru memakai hijab:

Restu Orangtua

Restu dan doa pengasuh kepada anaknya. Dukungan orangtua sangat diperlukan.

Hukum Berhijab

Bisa meningkatkan rasa percaya diri dan konsisten mengenakan hijab.

Hijab Berbahan Nyaman

Rasa nyaman dapat meningkatkan rasa percaya diri. Bahan yang nyaman biasanya dari kain katun, voal, linen, dan rayon. Untuk inner bisa memakai ciput dengan ukuran yang tepat.

Warna Sesuai

Warna yang cocok dengan pakaian membuat lebih percaya diri.

Bergaul dengan Perempuan Berhijab

Saling tukar cerita pengalaman berhijab dan saling mendukung satu sama lain.(*)

Artikel Terkait