Kartini Media
Suhana Khan. Foto: Instagram

Putri Shah Rukh Khan Siap Terjun di Industri Bollywood

Para pemain memperkenalkan film 'The Archies' di acara tahunan Tudum, Netflix, di Sao Paulo, Brasil. Promosi ini sangat ditunggu-tunggu penggemar dan membawa mereka hanyut ke dunia Riverdale dengan lagu baru, Sunoh.

Saat lagu dimainkan, lebih dari ribuan penggemar bersorak dan mereka masuk ke dalam siaran langsung secara virtual dari seluruh dunia.

Promo The Archies

Promo terbaru 'The Archies' membawa penonton ke dalam kota fiksi Riverdale, berlatar belakang tahun 60-an.

Hal yang sama juga terjadi di acara Tudum, Netflix di Brasil.

Setelah penampilan pertama, para pemeran utama diperkenalkan di atas panggung oleh Maitreyi Ramakrishnan dari 'Never Have I Ever'.

Para pemeran, termasuk Dot (Ethel Muggs), Agastya Nanda (Archie Andrews), Khushi Kapoor (Betty Cooper), Mihir Ahuja (Jughead Jones), Suhana Khan (Veronica Lodge), Vedang Raina (Reggie Mantle), dan Yuvraj Menda (Dilton Doiley) melenggak-lenggok sebagai tokoh-tokoh ikonik. Mereka dan mengungkap pertama kalinya siapa yang memerankan siapa.

Sutradara The Archies

Sutradara Zoya Akhtar berbicara tentang pengalamannya dalam acara ini.

Zoya berkata, "Sungguh luar biasa berada di São Paulo, menampilkan penampilan pertama 'The Archies' di Tudum. Ada penggemar lokal Brasil dan orang-orang dari seluruh dunia yang secara virtual menyaksikan pertunjukan ini”.

“Kami sangat jauh dari rumah, namun tetap menerima sorakan yang paling keras yang mengingatkan kami bahwa musik, cinta, dan persahabatan bersifat universal dan tidak memiliki Batasan,” kata Zoya.

Dalam kesempatan ini, Zoya mengatakan acara Tudum Netflix di Brasil menandakan jangkuan Netflix sangat global.

“Saya sangat bersemangat bagi para penonton masuk ke Riverdale di tahun 60-an, bertemu dengan anak-anak muda anglo India dan bersenang-senang dengan geng 'The Archies',” ungkap Zoya.

Penampilan Suhana Khan dalam 'The Archies'. Foto: Netflix

The Archies

Film berlatar belakang tahun 1960-an, dan membawa penonton ke kota berbukit fiksi Riverdale.

'The Archies' adalah film musikal mengisahkan kehidupan para remaja favorit di Riverdale yaitu Archie, Betty, Veronica, Jughead, Reggie, Ethel dan Dilton.

'The Archies' mengeksplorasi persahabatan, kebebasan, cinta, patah hati, dan pemberontakan. Tanggal rilisnya belum diumumkan.

Suhana Khan

Di film ini, putri semata wayang Shah Rukh Khan, Suhana Khan berperan sebegai Veronica Lodge.

'The Archies' menandai Suhana Khan terjun di dunia akting Bollywood mengikuti jejak sang ayah.(*)

Artikel Terkait