Kartini Media
Ilustrasi mengonsumsi buah semangka. Foto: Freepik

Makanan dan Minuman Ini Tidak Boleh Dikonsumsi Bersamaan dengan Semangka

Semangka jadi salah satu buah favorit yang bisa dikonsumsi di musim panas. Buah ini makin terasa enak ketika dimakan dalam keadaan dingin, rasa manis buah yang kaya air bisa menghilangkan dahaga di siang hari.

Tapi ternyata ada makanan dan minuman yang tidak boleh dikonsumsi dalam waktu yang berdekatan saat memakan buah semangka. Berdasarkan penelitian, kombinasi makanan dan miuman ini mungkin akan mengganggu perut Anda. Bahkan efeknya bisa mengurangi atau bahkan menghilangkan manfaat dari semangka.

Melansir India Tv News, berikut ini deretan makanan dan minuman yang sebaiknya jangan dikonsumsi bersamaan dengan buah semangka.

1. Susu

Minum susu setelah makan semangka atau mencampur keduanya dapat menyebabkan masalah pencernaan. Semangka mengandung vitamin C yang jika bercampur dengan produk susu, berisiko menimbulkan kembung.

2. Makanan Berprotein Tinggi

Semangka sebaiknya jangan dikonsumsi bersamaan dengan makanan berprotein tinggi. Keduanya berisiko merusak enzim pencernaan hingga timbul gangguan. Makanan berprotein tinggi misalnya kacang-kacangan dan produk seafood.

3. Telur

Telur mengandung protein dan asam lemak seperti omega-3, sementara semangka adalah buah yang kaya air. Jika telur dan semangka dikonsumsi bersamaan, organ pencernaan sulit menjalankan fungsinya hingga muncul kembung dan sembelit.

4. Air Putih

Melansir Times of India, semangka termasuk buah yang mengandung banyak air. Bahkan sekitar 91-92 persen kandungan semangka adalah air. Maka disarankan agar setelah makan semangka tidak minum banyak air.

Jika terlalu banyak asupan air, maka akan menyebabkan efek kembung. Selain mengganggu proses pencernaan, hal ini mengganggu sistem metabolisme tubuh.

Manfaat Semangka

Terlepas dari kombinasi makanan semangka di atas, semangka memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan. Berikut ini adalah manfaat semangka yang dilansir dari Cleveland Clinic:

1. Menghidrasi Tubuh

Semangka mengandung banyak air, sehingga buah ini dapat menghidrasi tubuh dengan baik. Konsumsi semangka dapat mencegah kelelahan, kram otot, dan sakit kepala.

2. Mendukung Kesehatan Mata

Vitamin A yang terkandung di dalam semangka berkhasiat menjaga kesehatan kornea mata. Satu iris semangka ukuran sedang dapat mencukupi hingga 11 persen kebutuhan harian tubuh terhadap vitamin A.

3. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Semangka juga mengandung vitamin C (asam askorbat) yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, sehingga mampu melawan kuman dan infeksi.

4. Mencegah Sejumlah Penyakit

Beberapa penelitian menghubungkan manfaat antioksidan dalam semangka dengan pencegahan sejumlah penyakit kronis, seperti obesitas, penyakit kardiovaskular, diabetes, hingga kanker.

5. Menyehatkan Kulit

Kandungan vitamin C dalam semangka juga meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh. Salah satu manfaatnya adalah meningkatkan kekuatan dan elastisitas pada kulit, serta memperlambat efek penuaan.(*)

Artikel Terkait