Kartini Media

Melihat Tanda Kolesterol Tinggi Melalui Tangan dan Kaki

Penting untuk menjaga kadar kolesterol di dalam tubuh tetap ideal. Jika kadarnya tinggi, risiko kesehatan terganggu menjadi akibatnya.

Makanan tinggi lemak, merokok, tidak berolahraga dan kelebihan berat badan adalah beberapa faktor yang membuat penumpukan kolesterol dalam tubuh.

Mengutip Times of India, Konsultan Kardiologi, Tanmai Yermal Jain berbicara soal jenis penyakit yang bisa ditimbulkan akibat kadar kolesterol yang tinggi.

Kondisi kadar kolesterol yang tinggi dapat menyebabkan penyumbatan pada pembuluh darah. Itu akan jadi kondisi fatal bagi kesehatan.

“Hal ini dapat menyebabkan penyumbatan pembuluh darah dan bisa jadi kondisi yang fatal seperti serangan jantung atau stroke," kata Tanmai.

Rasa nyeri pada jari tangan dan kaki bisa jadi pertanda kolestrol tinggi pada tubuh. Itu dikarenakan kolesterol di arteri darah tangan dan kaki terasa sakit ketika disentuh.

Pertanda lain kolesterol tinggi adalah seringnya jari tangan dan kaki mengalami kesemutan. Lalu bisa terlihat ada endapan berwarna kuning pada kulit pada telapak tangan dan kaki.

“Itu disebut Xanthelasma jika berada di sekitar mata dan xanthomas jika deposit kolesterol ada di bagian tubuh lain seperti tangan atau kaki. Kolesterol tinggi tidak menyebabkan mati rasa di ujung jari."

Menjaga gaya hidup sehat amat dianjurkan untuk mencegah penyakit akibat kolesterol tinggi. Pola makan dan olahraga teratur juga mesti dijalani.

Artikel Terkait