DPR RI: “Gizi Adalah Fondasi Peradaban Bangsa”
Program Makan Bergizi Gratis merupakan salah satu program unggulan Presiden terpilih Prabowo Subiant
Perayaan Hari Raya Idul Adha identik dengan hewan kurban. Hewan yang dikurbankan bisa kambing, sapi, unta, dan kerbau. Karenanya, usai perayaan tersebut, pasti sebagian orang banyak mengonsumsi daging.
Tapi, perlu diingat, terlalu banyak mengonsumsi daging bisa menimbulkan beberapa penyakit, di antaranya asam urat. Asam urat adalah jenis radang sendi akibat bertambahnya kristal asam urat.
Kementerian Kesehatan menjelaskan penyakit asam urat yang disebut gout bisa terjadi pada sendi mana pun, termasuk jari kaki dan tangan, lutut atau siku, dan pergelangan kaki. Biasanya, asam urat sering terjadi di kaki dan jempol kaki yang menyebabkan pembengkakan parah dan menyakitkan.
Pengobatan asam urat bisa dilakukan secara alami atau minum obat-obatan. Dikutip dari berbagai sumber, berikut mengatasi gejala asam urat memakai air daun rebusan:
Air rebusan daun salam
Caranya, rebus 15 lembar daun salam dengan air 3 gelas. Air rebusan bisa dikonsumsi dua kali minum.
Air rebusan daun alpukat
Mampu menurunkan kadar asam urat dalam tubuh karena mengandung saponin, alkaloid, flavonoid, polifenol, quersetin, dan gula.
Air rebusan daun ketumbar
Daun ketumbar mengandung zat besi, mangan, dan magnesium juga vitamin C dan vitamin K.
Air rebusan daun sambiloto
Mampu meredakan diabetes, malaria hingga asam urat.
Air rebusan daun kelor
Mengandung flovonoid dan alkaloid mencegah pembentukan asam urat.(*)